Jumat, 17 Desember 2010

Kultum Ramadhan Minggu Terakhir

Hadirin yang  dirahmati oleh Allah :
Tanpa terasa kehadiran dan kebersamaan kita dibulan yang penuh limpahan barakah, rahmah dan ampunan, akan segera berakhir, bulan yang didalamnya terdapat suatu malam yang nilai keutamaan dari malam itu melebihi dari 1000 bulan :

“Sesungguhnya inilah bulan yang telah mendatangi kalian, yang didalam nya terdapat suatu malam yang nilai keutamaan dari malam itu melebihi dari 1000 bulan”(HR.Ibnu Majjah).

Dalam Riwayat lain di Sabdakan :

“Barangsiapa yang berdiri (menghidupkan) malam lailatul qoodar, dengan dasar keimanan dan keikhlasan (li mardlotillah), maka dosa-dosanya yang lalu akan diampuni” (HR.Buhori-Muslim).

Hadirin yang dirahmati oleh Allah :
Kini  tanpa terasa Bulan Suci dan Bulan yang Mulya itu, akan segera berlalu meninggalkan kita semua, DA’ DA’ YAA ROMDHON -- DA’ ‘ALAINA BIL GHUFRON, Selamat Tinggal Wahai Bulan Ramadhan, Semoga Keergian-mu (Meninggalkan kami semua),  dengan membawa Ampunan atas  segala dosa  dan  salah  kami,….Amin.
Kini kita telah memasuki 10 hari ke 3 (tiga) atau sepuluh  hari yang terakhir dari rangkaian Ibadah dibulan yang suci dan mulya ini. Sebagaimana Sabda Nabi Saw

“itulah bulan suci Ramadhan, yang 10 (hari permanya) membawa Rahmat Allah, dan 10 (hari keduanya) membawa Maghfiroh (ampunan)  Allah, dan pada 10 (hari yang terakhir) membebaskan kita dari siksa api neraka” (Al-Hadist)
Sebagaimana keterangan dari hadist –hadist Rasulullah Saw tsb, Maka marilah kita mengambil kesempatan dan manfaat yang masih tersedia dan terdapat pada  hari ke 10 (kesepuluh) yang ketiga dari Bulan Ramadhan  diantaranya adalah :


Hadirin yang  dirahmati oleh Allah :
Untuk dapat meraih semuanya itu (Maghfiroh, Itqun Minan Naar dan meraih Lailatul Qodar)  Sebagaimana Keterangan dalam Sabda Rasulullah Saw :

“Dan diantara tanda-tandanya dari kehadiran Malam Qodar (laylatul qodar), adalah pada malam tersebut terasa sunyi, sepi, penuh ketenangan, tidak terasa panas, juga tidak terasa dingin (sedang-sedang saja atau sejuk hawanya), malam itu bulan terang benderang bak terangnya bulan purnama, tiada satupun bintang yang memanah (mengusir iblis), sampai dengan saat subuh dan diantara tanda-tanda malam qodar diantaranya adalah : sesungguhnya pada pagi harinya sinar matahari yang terbit tidak panas, akan tetapi bagaikan sinarnya bulan purnama, dan Allah telah mengharamkan kemunculan setan bersamaan kemunculan matahari pada hari  itu” (HR.Imam Baihaqy).

Dalam riwayat yang lain disebutkan :

“Carilah kedatangan malam qodar (Laylatul Qodar), didalam hari yang ganjil dari sepuluh hari yang terakhir bulan Ramadhan”  (HR.Imam Buhori).

Hadirin yang  dirahmati oleh Allah :
Semoga  dengan lebih meningkatkan kuantitas dan kualitas Ta’abud dan Taqorrub kita kepada Allah SWT, serta dengan berpedoman  terhadap  apa yang telah disabdakan oleh Baginda Nabi Muhammad Saw, Insya Allah kita semua akan mendapatkan Maghfiroh dari-Nya dan Insya Allah kita semua juga akan meraih Itqun Minan Naar (terbebas dari siksa api neraka), serta mendapatkan bonus hadiah yang istimewa dan teramat special, yakni dapat meraih keutamaan dari Malam Qodar (Lailatul Qodar), karenanya marilah kita senatiasa berharap dan berdo’a kepada-Nya semoga 3 (ketiganya) dapat kita raih dan kita peroleh sebagai balasan atas pengabdian, keikhlasan dan kesungguhan kita selama menjalani  seluruh rangkaian ibadah didalam bulan suci ini. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar